Contoh Perjanjian Bisnis

1. Dengan ini saya menyatakan bahwa saya sudah berusia 18 tahun.
2. Dengan ini saya menyatakan permohonan untuk menjadi Distributor mandiri dari produk PT. Jhon Doe Saya memahami bahwa permohonan saya tidak berarti saya menjadi karyawan atau wakil sah dari PT. Jhon Doe atau memberi saya kekuasaan untuk berbicara mewakili PT. Jhon Doe atau terikat kontrak pada PT. Jhon Doe atau sponsor saya.
3. Sebagai Distributor mandiri, saya pribadi akan bertanggung jawab atas pembayaran pajak dan pengurusan surat izin yang diperlukan.
4. Saya tidak mengajukan tuntutan, membuat pernyataan atau mewakili PT. Jhon Doe atau produknya kecuali terlebih dahulu disetujui oleh PT. Jhon Doe ecara resmi dan tertulis.
5. Saya setuju untuk mematuhi Marketing Plan PT. Jhon Doe, kode etik, peraturan dan undang-undang yang diterbitkan oleh PT. Jhon Doe
6. Saya bersedia memberikan ganti rugi kepadaPT. Jhon Doe atas segala kerugian akibat tuntutan, pernyataan, perwakilan yang dibuat oleh saya tanpa melaui persetujuan PT. Jhon Doe
7. Saya memahami bahwa PT. Jhon Doe berhak mencabut hak Distributor saya jika saya ditemukan melanggar syarat-syarat, peraturan, hukum.
8. Saya memahami bahwa biaya yang harus dikeluarkan untuk menjadi Distributor PT. Jhon Doe adalah untuk membeli Stater Kit yang dijual oleh PT. Jhon Doe
9. Saya dengan ini memahami bahwa selama berlakunya perjanjian ini saya tidak diperbolehkan untuk mengundang, mendorong atau berusaha
membujuk Distributor PT. Jhon Doe lain untuk mengikuti atau bergabung dengan perusahan Multi Level Marketing (MLM) lainnya atau perusahan yang memasarkan rangkaian produk-produk Distributor PT. Jhon Doe, apabila saya / kami ternyata terlibat, berpartisipasi dan / atau bergerak dalam kegiatan pengelolaan bertingkat yang lain dengan cara apapun selama berlakunya perjanjian ini,PT. Jhon Doe akan segera menghentikan keanggotaan saya sebagai distributor.
10. Saya setuju dan paham bahwa PT. Jhon Doe berhak membuata pembetulan, penyesuaian, menambah, menghapus atau mengganti semua atau sebagian klausul, syarat dan peraturan yang tertulis dalam perjanjian ini.
11. Permohonan ini berarti telah diterima oleh PT. Jhon Doe saat permohonan menerima surat penerimaan dari PT. Jhon Doe
12. Seandainya ada ketidaksesuaian antara versi Bahasa Indonesia mengenai syarat dan peraturan perjanjian ini, maka versi Bahasa Inggris akan diutamakan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar